Cara Mudah Membersihkan Oven

Membersihkan Mesin Convection Oven tanpa mempergunakan bahan kimia akan membuat pekerjaan Anda lebih gampang. Dalam membersihkan Oven Roti, ada beberapa cara membersihkan Mesin Convection Oven dengan menggunakan beberapa bahan yang mudah Anda dapatkan.

Dengan menggunakan cuka
Isi setengah gelas atau mangkuk tahan panas dengan air. Tambahkan satu sendok makan cuka putih. Tempatkan ke dalamnya lalu hidupkan selama 5 menit. Cara ini mungkin perlu sedikit waktu, jadi Anda perlu mengawasinya. Air akan menguap sampai noda mengering pada dinding mesin oven akan luruh.

Keluarkan wadah kaca lalu bersihkan bagian dalamnya dengan kain bersih atau handuk kertas. Noda yang telah melunak kini mudah dibersihkan. Keluarkan nampan kaca atau meja putar dan cuci seperti mencuci piring biasa.

Dengan menggunakan lemon
Potong lemon menjadi dua bagian. Tempatkan kedua bagian dengan sisi terpotong menghadap ke bawah di atas piring, tambahkan satu sendok makan air. Hidupkan  selama sekira 1 menit atau sampai lemon panas dan bagian dalam beruap.

Lap bagian dalam dengan kertas dapur lalu cuci piringan mesin oven roti. Lemon yang menjadi panas dan licin merupakan pembersih alami yang baik untuk menghilang bau tidak sedap pada tempat sampah. Potong menjadi beberapa potongan kecil dan siram dengan banyak air.

Dengan cairan sabun
Ambil mangkuk  tahan panas lalu isi dengan air hangat. Tambahkan cairan pencuci piring sesuai kebutuhan. Taruh mangkuk di dalamnya  dan hidupkan selama 1 menit atau sampai mulai beruap lalu keluarkan mangkuk.

Gunakan spons basah dan bersihkan bagian dalam oven roti. Uap akan meluruhkan semua noda yang telah mengering sehingga Anda dapat dengan mudah dibersihkan. Anda juga dapat menambahkan baking soda ke dalam mangkuk tadi sebagai pewangi alami.



Mesin Raya, pusat penjualan mesin-mesin berkualitas. Distributor mesin-mesin pengolah makanan, mesin industri, cold storage, mesin pengemas, mesin resto dll.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1