Mari Membuat Mie Hijau!

Mie memang enak dengan beberapa bumbu-bumbu tambahannya. Tapi taukah Anda terlalu banyak makan mi dapat menyebabkan usus buntu karena bahan pengawetnya. Berikut kami paparkan beberapa resep membuat mie yang enak namun sehat karena terbuat dari sayuran.

mie hijau

Bahan-Bahan

  • – 1 Kg Tepung Terigu
  • – 5 butir telur ayam
  • – Minyak sayur secukupnya
  • – Garam secukupnya
  • – Sawi yang telah menjadi sari

Cara membuat Mie Hijau

  • Masukkan tepung terigu dan telur satu persatu hingga tercampur rata.
  • Setelah tercampur masukan garam dan sari sawi dan minyak sayur secukupnya. Buat adonan hingga kalis agar siap dibentuk menjadi mie.
  • Sebelum adonan digiling, diamkan adonan selama 15 menit agar adonan tidak mudah putus (kenyal).
  • Kemudian roll beberapa kali pada ukuran yang sama sampai adonan membentuk lembaran yang terlihat halus dan berwarna rata.
  • Istirahatkan kembali adonan selama 15 menit.
  • Setelah itu baru adonan ditipiskan sesuai dengan ketebalan yang diinginkan dan dipotong.
  • Masukkan hasil mie yang telah digiling ke dalam plastik, agar warna tidak cepat berubah. .
  • Setalah mie selesai digiling selanjutnya mie akan di rebus, dalam perebusan sebaiknya menggunakan air bersih agar tetap terjaga kebersihannya.
  • Untuk membuat mie dengan tepung terigu berprotein rendah rebus antar 5 hingga 10 menit.
  • Selamat mencoba!


Mesin Raya, pusat penjualan mesin-mesin berkualitas. Distributor mesin-mesin pengolah makanan, mesin industri, cold storage, mesin pengemas, mesin resto dll.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1