Sering mengalami suntuk di tengah aktivitas padat kantor? Harus mengalami lembur? Atau mendadak ada rapat besar di kantor? Harus membuat minuman kopi secepatnya? Inilah permasalahan paling sering terjadi di kantor. Ketika ingin tetap melek agar dapat bertahan mengerjakan tugas kantor. Apalagi jka tugas menumpuk harus dikerjakan sebelum deadline. Namun ketika itu, tidak ada kopi siap saji di dapur kantor. Mau tidak mau harus memasak air terlebih dahulu. Menunggu sekitar 5 hingga 10 menit, menyiapkan gula dan bubuk kopi. Selanjutnya harus mengaduk dan hmm, butuh waktu berapa lama, ya? Belum lagi jika rapat besar diadakan di kantor. Tamu yang lumayan banyak, helper sedang cuti dan harus membuat kopi di dapur dengan cepat, bagaimana? Inilah mengapa dispenser pembuat kopi otomatis sangat dibutuhkan sekali di dalam kantor. Ketika saat-saat mendesak, dispenser kopi berperan penting untuk menyajikan minuman dengan mudah dan cepat.
Dispenser pembuat kopi otomatis merupakan alat pembuat kopi secara otomatis yang bekerja seperti dispenser. Alat ini memiliki lubang penampungan di bagian atas sehingga Anda dapat meletakan galon air mineral. Memiliki fungsi sama dengan dispenser air mineral, namun dispenser kopi ini lebih spesial. Ada beberapa minuman yang dapat Anda buat menggunakan alat pembuat kopi otomatis model dispenser. Diantaranya: Kopi, Espresso, Cappucino, Coklat, Susu, Air panas, dll. Mesin pembuat kopi ala dispenser ini membutuhkan material berupa bubuk untuk menggunakannya. Ini dikarenakan dispenser kopi otomatis tidak memiliki tempat atau alat penggilingan biji kopi, biji coklat, dll. Sehingga bahan yang dibutuhkan adalah bubuk karena mudah larut.
Mesin pembuat kopi otomatis yang Mesin Raya saat ini sarankan adalah Dispenser Pembuat Kopi Otomatis menggunakan fitur water level sensor. Mengapa dibutuhkan fitur water level sensor?
Water level sensor ialah sensor yang dapat menginformasikan kapasitas atau level air di dalam dispenser. Bila air sudah habis, secara otomatis air dari dalam galon akan langsung mengisi ke dalam mesin, karena menggunakan prinsip dispenser. Namun apabila air di galon sudah habis dan tidak ada air yang mengalir ke dalam mesin, makan sensor akan menyala. Sensor menginformasikan bahwa Anda harus mengisi air dan mengganti galon yang sudah kosong. Sehingga, akan lebih aman dan lebih membantu ketika di dapur kantor.
Berikut adalah Dispenser Pembuat Kopi Otomatis Water Level Sensor untuk memudahkan dan mempercepat pembuatan minuman di kantor :
Dispenser Pembuat Kopi Otomatis Kapasitas 6 Liter (Professional Mix Coffee Dispenser) : SC-71104
Fitur Mesin Pembuat Kopi Profesional Kapasitas 6 Liter (Professional Mix Coffee Dispenser) : SC-71104
- 4 Canester @1.6 kg
- 8 Button Kinds of Drinks
- LED Display digital control
- Adjustable water temperature (68 – 98 Celcius)
- Elegant design & Easy operation
- water Supply by Gallon or Water tap
- Sales Counter
- Adjustable drink flavour & Mix
- Adjustable water
- Lighted canopy for media promotion
- Depleted water sensor
- Key Lock
Spesfikasi Mesin Pembuat Kopi Profesional Kapasitas 6 Liter (Professional Mix Coffee Dispenser) : SC-71104
- Dimensi : 33 cm x 43.5 cm x 67 cm
- Kapasitas Boiler : 6 liter
- Raw Bucket : @1000×4 Gram
- Daya : 3000 watt
- Voltage : 220v/1P/50Hz
- Berat : 33 kg
Cara Kerja Dispenser Pembuat Kopi Otomatis Water Level Sensor
Ini merupakan sebuah inovasi mesin pembuat kopi yang sangat praktis. Membuat kopi tak lagi menunggu waktu lama. Apalagi jika Anda berada di kantor. Bila Anda suntuk, tak perlu menyuruh helper. Anda dapat pergi sendiri ke dapur, menekan tombol dan memilih minuman Anda sendiri. Hanya beberapa detik saja, cangkir Anda sudah terisi minuman yang Anda inginkan. Sangat praktis, kan?
Cara kerja dispenser kopi water level sensor ini mirip seperti dispenser air mineral biasanya. Berikut adalah langkah-langkahnya:
- Pertama-tama, buka pintu bagian belakang mesin untuk mengisi bahan bubuk yang akan digunakan.
- Dalam mesin kopi model dispenser 8 tombol ini ada 4 tabung. Tabung tersebut adalah tempat untuk mengisi bahan bubuk. Anda dapat mengisinya dengan bubuk kopi, bubuk cokelat, bubuk susu, dll. Pastikan arah saluran tabung ke atas agar bubuk tidak tumpah.
- Selanjutnya, jangan lupa kunci tabung tersebut kembali. Arahkan saluran tabungnya ke bawah agar bubuk bahan yang sudah Anda masukkan dapat mengalir ke dalam mesin.
- Tutup pintu dispenser dan isi air mineral dari galon pada bagian atas mesin dispenser kopi.
- Jangan lupa untuk mengaliri mesin dengan arus listrik. Fungsinya adalah agar air mineral dapat dipanaskan dan berubah menjadi air panas.
- Selanjutnya, tekan tombol minuman yang Anda pilih. Apakah minuman tersebut adalah pencampuran dari bahan yang Anda masukan? Sebagai contoh kopi susu. Maka bubuk kopi dan bubuk susu akan bersatu. Setelah itu, air yang sudah dipanaskan akan bercampur dengan bubuk. Selanjutnya minuman yang sudah siap akan keluar melalui keran output.
- Minuman hangat Anda telah siap.
Kelebihan Dispenser Pembuat Kopi Otomatis Water Level Sensor
Ada beberapa hal yang dapat mendukung Anda mengapa harus menggunakan dispenser kopi water level sensor di kantor, diantaranya :
- Membuat kopi lebih mudah & cepat
Tentu saja, lebih mudah dan cepat, cara pembuatannya saja sangat praktis. Anda dapat membuktikan cara pembuatannya dari beberapa tahap di atas. Dispenser kopi ini masih menjadi mesin kopi paling praktis yang dapat membantu Anda. Tekan tombol, tunggu dan voilaa, minuman sudah jadi! Ingin coba? - Mudah mengatur suhu
Ada beberapa pilihan suhu pada mesin kopi dispenser. Suhu yang tersedia antara 68 hingga 98 derajat celcius. Dengan ini, Anda dapat membuat kopi panas maupun kopi hangat. Atur suhunya yang pas dan kopi siap dinikmati. Tak perlu memasak air lagi, tak perlu menunggu air matang. Praktis sekali. - Banyak pilihan rasa
Siapa yang tidak suka bisa berganti pilihan minuman setiap hari? Hanya yang monoton saja ya. Setiap karyawan kantor pasti senang bila dapat minum banyak pilihan minuman di kantor. Apalagi jika hanya tekan tombol saja. - Dilengkapi fitur canggih
Fitur canggih seperti water level sensor, LED display untuk melihat suhu air, dll serta mudah dioperasikan. Wah, mesin kopi ini tak hanya praktis, namun juga canggih lho! - Ada garansi 1 tahun dan teknisi
Yap, teknisi tersebar di seluruh Indonesia untuk membantu Anda bila mengalami kesulitan. Kantor Anda dimana? Butuh bantuan? Teknisi kami siap datang secepatnya. Kami juga memberikan jaminan garansi 1 tahun. Tentunya, supaya lebih nyaman menggunakan mesin kopi dispenser ini.
Bagaimana Cara Mendapatkan Dispenser Pembuat Kopi Otomatis Water Level Sensor?
Tertarik mencobanya? Anda dapat menghubungi kami sekarang juga untuk mendapatkannya. Sebelum dispenser kopi ini out of stock alias kehabisan!
Rasakan sekarang juga manfaat dispenser kopi water level sensor yang canggih dan mudah dioperasikan ini!
Anda dan rekan kantor dapat membuat minuman lebih cepat & mudah menggunakan dispenser kopi water level sensor dari Mesin Raya.
Kami siap membantu Anda berkonsultasi, jadi hubungi kami sekarang juga, melalui email, telfon, sms atau whatsapp di :