Mesin produksi berikut ini merupakan teknologi khusus yang dirancang untuk mempermudah proses penggulungan adonan roti, kebanyakan dari proses ini dilakukan dengan cara manual. Namun dengan adanya mesin penggulung adonan roti ini terbukti lebih efisien untuk meningkatkan jumlah produksi. Oleh karena itu mesin penggulung adonan roti ini sangat cocok untuk digunakan pada usaha bakery, berikut penjelasan lengkapnya.
Mesin Penggulung Adonan Roti (Moulding Machine) : CM-238
Mesin penggulung adonan roti atau yang bisa disebut Moulding Machine ini merupakan mesin yang berfungsi untuk menggulung adonan roti, dengan menggunakan mesin ini dapat menggulung adonan hingga kurang lebih 2000 gulung per jamnya, dengan lebar mould yang dimiliki mesin ini mencapai 380 mm. Selain itu, mesin ini juga dilengkapi dengan roller yang dapat diatur sesuai dengan kebutuhan Anda. Body dari mesin ini berukuran panjang 139 cm x lebar 66 cm x tinggi 106 cm dengan berat mencapai 225 kilogram. Untuk pengoperasiannya, mesin penggulung adonan roti ini menggunakan tenaga listrik dengan daya yang dibutuhkan sebesar 750 watt dan tegangan listrik 380V/50Hz.
Spesifikasi Mesin Penggulung Adonan Roti (Moulding Machine) : CM-238
- Dimensi : 139 cm x 66 cm x 106 cm
- Lebar Mould : 380 mm
- Daya Listrik : 750 watt
- Tegangan Listrik : 380V/50Hz
- Berat Mesin : 225 kg
Demikian penjelasan lengkap dari mesin penggulung adonan roti yang cocok untuk digunakan pada usaha bakery.