Tips Menggunakan Panci Presto di Rumah

Panci Pesto, alat masak yang ini pasti sudah tidak asing lagi digunakan di kalangan masyarakat Indonesia yang suka memasak, penggunaan panci presto sudah meluas bukan saja di kalangan pengusaha tetapi sudah merambah ke masyarakan biasa yang menginginkan cara masak yang cepat, praktis, sehingga membuat pekerjaan memasak menjadi lebih efisien dan mudah karena dengan menggunakan panci tersebut maka bahan makanan menjadi lebih empuk bahkan untuk daging dan ikan akan lunak sampai ke tulang atau durinya.

Berikut Cara Penggunaan Panci Presto ini :

  • Pilih panci presto dengan dinding yang tebal sehingga dapat menghasilkan olahan makanan dengan maksimal.
  • Panci presto yang aman adalah panci presto yang dilengkapi dengan alat pengaman sehingga apabila tekanan pada panci melebihi dari yang ditentukan, otomatis alat pengaman akan terbuka dan uapnya akan keluar. Panci presto tanpa pengaman inilah yang berpotensi untuk meledak.
  • Pada saat memasang tutup presto pastikan terpasang dengan rapi dan tepat. Pemasangan karet presto yang tidak tepat akan mengakibatkan keluarnya uap air dan hasil yang tidak maksimal.
  • Karet presto yang sering dipakai berkali-kali bisa rusak dan tidak elastis lagi, sebaiknya diganti secara berkala.
  • Nyalakan api besar diatas panci presto yang sudah diisi bahan masakan.
  • Biarkan hingga katup yang berada ditengah panci presto mengeluarkan desis panjang. Desis panjang adalah pertanda air yang ada di dalam panci presto sudah mendidih.
  • Jika desis panjang sudah berbunyi, kecilkan api.
  • Saat api dikecilkan itulah waktu memasak sudah mulai dihitung. Semua waktu memasak dihitung setelah katup panci presto pertama kali mengeluarkan uap/ desis.
  • Waktu memasak tergantung dari bahan dan ukuran dari makanan dan selera masing-masing.
  • Saat membuka katup uap untuk menurunkan tekanan, uap dikeluarkan secara perlahan-lahan, bila terlalu cepat akan menyebabkan daging yang dimasak menjadi hancur.
  • Saat masakan telah matang sesuai waktu yang ditentukan, matikan api. Tunggu sampai panci tidak berdesis lagi. Buka panci perlahan-lahan untuk mengeluarkan sisa tekanan udara didalam pamci. Saat kunci panci sudah benar-benar terbuka dan tidak berdesis lagi, baru buka tutup panci.

Untuk mendapatkan Panci Presto yang berkualitas dan aman anda dapat menghubungi marketing kami untuk pemesanan informasi lebih lanjut



Mesin Raya, pusat penjualan mesin-mesin berkualitas. Distributor mesin-mesin pengolah makanan, mesin industri, cold storage, mesin pengemas, mesin resto dll.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1