Cara Mencuci Beras yang Baik dan Benar

beras

Beras mengandung bekatul walaupun dalam jumlah sedikit. Adanya bekatul dapat menyebabkan air cucian beras menjadi keruh atau kotor. Bekatul sendiri berasal dari proses penyosohan beras atau gesekan antarbutir beras. Keberadaan bekatul pada beras sebenarnya tidak dikehendaki karena dianggap sebagai kotoran. Sebenarnya keberadaan bekatul pada beras dalam jumlah yang sedikit dipandang wajar dan dapat diterima.

Bekatul berasal dari lapisan luar endosperm beras. Lapisan luar ini disebut sebagai aleuron yang mengandung vitamin B, protein, lemak, dan serat. Dari aspek gizi, bekatul memang baik bagi tubuh. Oleh karena itu, sebenarnya beras dapat langsung dimasak tanpa harus mencucinya terlebih dahulu. Hal ini dapat dilakukan terutama jika keadaan beras sudah bersih.

Cara membersihkan beras yang baik dan benar adalah dengan mecucinya maksimal 3 kali dengan menggunakan air bersih. Metode ini berdasarkan riset beranggotakan Dra Yati Setiati dan Ir Ari Istiani MSi. Untuk memaksimalkan hasil cucian yang bersih Anda dapat menggunakan Rice / Bean Washer (Mesin Pencuci) : RW-25.

Dengan metode eksprimen ini, terbuktikan pengaruh frekuensi pencucian beras terhadap kandungan vitamin B1 yang ada pada beras (sebelum dicuci mengandung 0,2850 miligram). Pengaruh pencucian dengan sekali cuci menyebabkan kandungan vitamin B1 berkurang, menjadi 0,2475 mg. Dua kali pencucian, kandungan vitamin B1 menjadi 0,1765 mg. Pencucian tiga kali, vitamin B1-nya tersisa 0,1560.

Tetapi nasi yang dihasilkan dari beras yang dimasak tanpa dicuci kemungkinan memiliki aroma dan rasa yang kurang disukai karena masih mengandung bekatul. Selain itu, mungkin juga lebih cepat basi. Masyarakat tidak terbiasa dengan hal ini, hingga kemudian terbiasa mencuci beras sampai air cuciannya bening, baru dimasak. Proses pencucian ini menghilangkan bekatul. Hal itu berarti mengurangi zat gizi beras, seperti yang disebutkan tadi, yaitu vitamin B, protein, lemak dan serat.



Mesin Raya, pusat penjualan mesin-mesin berkualitas. Distributor mesin-mesin pengolah makanan, mesin industri, cold storage, mesin pengemas, mesin resto dll.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1